Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Iklan Bar

Arti Warna Hasil Scan QR Code Aplikasi Pedulilindungi

Hasil Scan di aplikasi PeduliLindungi akan memperlihatkan warna yang menentukan pengunjung boleh masuk atau tidak ke tempat publik. Nantinya, status vaksinasi ini akan diidentifikasi oleh pihak keamanan di fasilitas umum tersebut untuk mengatur dan meminimalkan jumlah pengunjung di lokasi. 


Membaca Arti Warna hasil scan QR Code di Aplikasi PeduliLindungi dilansir dari Covid19.go.id, ada makna tersedia bagi warna-warna yang muncul pada fitur safe entrance di aplikasi PeduliLindungi, berikut arti warnanya:
  • Warna hitam Terkonfirmasi positif Covid-19 atau memiliki riwayat kontak erat dengan pasien Covid-19. Kriteria ini dilakukan evaluasi agar tidak melakukan aktivitas dalam meningkatkan terjadinya kasus. Pengunjung yang memiliki status warna ini tidak diperbolehkan masuk ke tempat umum.
  • Warna merah Belum divaksinasi Covid-19 atau bisa juga pengunjung dalam kondisi terpapar atau kontak erat dengan pasien Covid-19. Pengunjung yang memiliki status warna ini tidak diperbolehkan masuk ke tempat umum.
  • Warna kuning/oranye Sudah divaksinasi dosis pertama. Pengunjung diperbolehkan masuk setelah petugas melakukan verifikasi lebih lanjut. Pengunjung yang memiliki warna barcode ini wajib menerapkan protokol kesehatan sangat ketat.
  • Warna hijau Sudah divaksinasi lengkap dan memiliki status aman. Warna hijau diperbolehkan masuk tempat umum.
Ketika keluar dari tempat umum kamu juga harus melakukan scan QR Code untuk check-out. Hal ini dilakukan agar kamu bisa masuk ke tempat lainnya.